PONTIANAK - Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan hadiri Rapat Koordinasi Nasional Pengawasan Intern Pemerintah Tahun 2021 dengan tema "Kawal Efektivitas Belanja, Pulihkan Ekonomi" yang digelar Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) secara virtual, Kamis (27/5/2021).

 

Pada agenda tersebut, Presiden RI Joko Widodo memberikan arahan langsung kepada kepala daerah seluruh Indonesia.

 

Ia mengatakan peran utama pengawasan adalah menjamin tercapainya tujuan pemerintah, program, dan belanja anggaran secara akuntabel, efektif, dan efisien.

 

"Mengikuti prosedur itu penting, tapi jauh lebih penting adalah tercapainya target-target yang telah ditetapkan. Ini juga harus secara akuntabel, efektif, dan efisien," sebut Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat.

 

Ia menambahkan, yang ditunggu rakyat adalah hasil dan manfaat dari setiap rupiah yang dibelanjakan pemerintah. Dan, pengawasan harus menjamin tidak ada satu rupiah pun yang salah sasaran.

 

"Tidak ada yang disalahgunakan, apalagi dikorupsi," tuturnya.

 

Sebelumnya, Kepala BPKP Muhammad Yusuf Ateh berujar, BPKP siap mengawal peningkatan kualitas dan integrasi basis data untuk mendorong ketepatan dan kecepatan delivery program pemerintah melalui optimalisasi laboratorium data forensik yang telah dikembangkan.

 

"Rakornas kali ini merupakan komitmen bersama dalam menyelaraskan strategi untuk meningkatkan kualitas dan efektivitas pengawasan intern. Dengan pengawasan yang lebih baik, kami harapkan belanja lebih efektif dan percepatan pemulihan ekonomi dapat tercapai," jelasnya.